Skip to main content

PENERIMAAN SANTRIWATI BARU SETINGKAT SMP TA 2026/2027

PROGRAM TAHFIZH, NAHWU DAN TATA BOGA

BACA PSB

Tertib Urutan dalam Wudhu

Berkata Syekh Salim Bin Abdullah Bin Said Bin Sumair Al Hadhrami rahimahullah ta’ala dalam Kitab Matan Safinatun Naja mengenai enam fardhu wudhu:

التَّرْتِيْب

"Tertib berurutan."

Tertib adalah melakukan sesuatu sesuai dengan urutan, tidak mendahulukan bagian yang satu atas bagian yang lain. Dimulai dari mengalirkan air di wajah, mengalirkan air pada tangan hingga siku, mengusap kepala, kemudian mengalirkan air pada kedua kaki hingga mata kaki.

Apabila urutan wudhu tidak sesuai dengan hal di atas maka wudhu tersebut tidaklah sah.

Referensi:

  • Nailur Raja Bi Syarh Safinatin Naja, Syeikh Ahmad bin Umar Asy-Syathiri rahimahullah.

Penulis: Us. Awanda Kurniawati hafizhahallah, ustazah di Mulazamah Mutiara Muslimah, 4 Safar 1445 H.

Terakhir diperbarui

Tags